PENERAPAN MODEL COOPERATIVE LEARNING UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN MINAT BELAJAR PESERTA DIDIK XI BAHASA

Aloisius Fieri Dharma Putra, Vandavio Palmarum Sitanggang, Anindiati Praminto Putri, Haniek Sri Pratini

Abstract


SMA Stella Duce 1 Yogyakarta adalah sekolah swasta khusus putri dengan jurusan MIPA, IPS, dan Bahasa. Mata pelajaran matematika tidak disukai oleh para peserta didik di kelas bahasa karena melibatkan banyak angka dan rumus. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan minat dan keaktifan peserta didik kelas XI Bahasa terhadap Matematika melalui model cooperative learning tipe Teams Games Tournament (TGT). Penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament (TGT) pada pembelajaran matematika pada materi integral ini diharapkan dapat meningkatkan keaktifan dan minat peserta didik pada proses pembelajaran di kelas. Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan model Mc Taggart yang melibatkan perencanaan, tindakan, pengamatan, dan refleksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan TGT meningkatkan aspek keaktifan peserta didik dari 50% pada tahap pra siklus menjadi 85% diakhir siklus. Sedangkan aspek minat peserta didik juga meningkat dari kurang dari 40% pada pra siklus menjadi 65% diakhir siklus. Hasil tersebut menunjukan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif tipe TGT dapat meningkatkan keaktifan dan minat peserta didik kelas XI Bahasa SMA Stella Duce 1 Yogyakarta terhadap pelajaran matematika.

Full Text: PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


ISSN. 2459-962X

Prosiding Sendika

Publisher: Department of Mathematics Education Universitas Muhammadiyah Purworejo


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.