PERILAKU CYBERBULLYING PADA REMAJA DITINJAU DARI FAKTOR REGULASI EMOSI DAN PERSEPSI TERHADAP IKLIM SEKOLAH

Dominifridus Bone, Kamsih Astuti

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara regulasi emosi dan persepsi terhadap iklim sekolah dengan cyberbullying pada remaja. Sample penelitian ini sebanyak 100 siswa SMAK Giovanni Kupang, diambil dengan tehnik probability sampling, secara khusus dengan cara proportional stratified random sampling. Metode pengumpulan data dengan menggunakan skala dan analisis data menggunakan analisis korelasi product moment dan analisis regresi ganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1). Ada hubungan negatif antara regulasi emosi dengan cyberbullying pada siswa SMAK Giovanni Kupang (r = -0,204, p<0,05); 2). Ada hubungan negatif antara persepsi terhadap iklim sekolah dengan cyberbullying pada siswa SMAK Giovanni Kupang (r = -0,344, p<0,05); 3). Ada hubungan negatif antara regulasi emosi dan persepsi terhadap iklim sekolah dengan cyberbullying pada siswa SMAK Giovanni Kupang. Cyberbullying pada siswa dapat diprediksi dari variabel regulasi emosi dan persepsi terhadap iklim sekolah secara bersama-sama sebesar 17,5 % sedangkan sisanya sebesar 82,5 % dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diikutsertakan dalam penelitian ini seperti keluarga, pola asuh orang tua, konformitas, kontrol diri, harga diri, sikap agresif dan sikap impulsif.

Kata kunci :  cyberbullying, iklim sekolah, regulasi emosi


Full Text: PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


e-ISSN: 2621-0584
p-ISSN: 2407-9189