PENGARUH LATIHAN SIT UP DAN PUSH UP DENGAN CORE STABILITY EXERCISE TERHADAP PENINGKATAN AGILITY

Wijianto Wijianto, Nia Rusma Yunnita, Mahendra Wahyu Dewangga

Abstract


Kelincahan (agility) merupakan kemampuan seorang atlet untuk mengubah arah, membuat cepat berhenti, dan melakukan gerakan cepat, halus, efisien, dan berulang-ulang. Agility juga merupakan komponen kondisi fisik yang dapat menentukan hasil prestasi dalam melakukan teknik-teknik permainan basket. Untuk mengetahui kemampuan agility pada pemain basket dapat diukur dengan agility illinois test. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan pengaruh pemberian latihan sit up dan push up dengan core stability exercise terhadap peningkatan agility pemain basket. Sampel penelitian ini sebanyak 20 orang pemain basket yang dibagi menjadi kelompok perlakuan I dan II berdasarkan pada kriteria inklusi dalam pengambilan sampel. Metode penelitian ini menggunakan penelitian experimental dengan pendekatan quasi experimental dan desain penelitian two group pre test and post test design. Hasil dari penelitian ini diketahui bahwa nilai uji beda pengaruh dengan uji independent samples t test antara kelompok perlakuan I dan II diketahui bahwa sig. (2-tailed) bernilai 0,033 artinya nilai agility test antara kelompok perlakuan I dan II sebesar p = 0,033 (p<0,05). Nilai tersebut menunjukkan bahwa Ha diterima, artinya ada perbedaan pengaruh antara pemberian latihan sit up dan push up dengan core stability exercise terhadap peningkatan agility pemain basket.

Kata Kunci : agility, basket, core stability, push up, sit up


Full Text: PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


e-ISSN: 2621-0584
p-ISSN: 2407-9189