MBARU NIANG SEBAGAI OBJEK KAJIAN ETNOMATEMATIKA
Abstract
Di Indonesia konteks pembelajaran yang cukup dekat dengan para siswa adalah budaya siswa setempat. Etnomatematika sendiri adalah sebuah studi tentang matematika dan budaya yang di dalamnya dipandang hubungan matematika dengan kebudayaan, hubungan budaya dengan cara berpikir matematis yang mengkaji lambang, aspek, prinsip, atau keterampilan matematika yang ada pada suatu kelompok masayarakat tertentu. Dewasa ini, banyak sekali siswa di sekolah mulai dari tingkat sekolah dasar sampai sekolah menengah atas mengalami kesulitan dalam belajar matematika karena pembelajaran terkesan kurang sesuai dengan konteks masalah yang dialami para siswa dalam belajar. Nyatanya, konteks yang sesuai akan membantu siswa memahami persoalan matematis yang dihadapi dan secara tidak langsung melalui konteks yang sesuai para siswa cenderung akan merasa dekat dan punya keterkaitan langsung dengan masalah tersebut. Tujuan penelitian ini ialah, mengetahui aktivitas fundamental matematis pada Mbaru Niang, mengetahui model pengembangan pembelajaran matematika melalui Mbaru Niang dan Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif yang menekankan data pada pendeskripsian objek penelitian melalui kata-kata atau gambar yang dipengaruhi oleh penerapan metode kualitatif.Hasil yang diperoleh dari penelitian ini terdapat beberapa aktivitas fundamental antara lain design, counting, measuring, locating dan explaining. Sementara itu pengembangan model pembelajaran dapat diujikan pada materi siswa SD, SMP, SMA, dan perguruan tinggi dalam materi Geometri, Peluang, Fungsi, dan Operasi Bilangan..
Kata Kunci: Etnomatematika, Mbaru Niang, Wae Rebo, Pendidikan Matematika
Refbacks
- There are currently no refbacks.
ISSN. 2459-962X
Prosiding Sendika
Publisher: Department of Mathematics Education Universitas Muhammadiyah Purworejo
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.