ANALISIS BUTIR SOAL UAS GASAL MATEMATIKA KELAS VIII SMP NEGERI 28 PURWOREJO TP 2017/2018

Dimas Irfan Puspito Putra

Abstract


Penelitian ini bertujuan menganalisis butir soal ulangan akhir semester gasal mata pelajaran matematika kelas VIII SMP Negeri 28 Purworejo yang meliputi tingkat kesulitan, daya beda dan efektivitas pengecoh serta dilengkapi dengan perhitungan validitas dan reliabilitas soal. Setelah dilakukan analisis butir, maka akan diketahui kualitas soal ulangan akhir semester gasal tersebut. Berdasarkan hasil analisis butir soal yang terdiri dari tingkat kesulitan, daya beda dan efektivitas pengecoh yang telah dilakukan, serta diperkuat dengan pengujian hipotesis penelitian dapat disimpulkan bahwa soal ulangan akhir semester gasal mata pelajaran matematika kelas VIII SMP Negeri 28 Purworejo tahun pelajaran 2017/2018 masih belum berkualitas baik. Namun validitas soal diperoleh koefisien korelasi Product Moment sebesar 0,79, menunjukkan bahwa soal memiliki validitas dengan kategori cukup. Reliabilitas untuk soal pilihan ganda diperoleh koefisien r11 sebesar 0,72 dan reliabilitas untuk soal uraian diperoleh koefisien r11 sebesar 0,76. Reliabilitas soal pilihan ganda dan soal uraian termasuk ke dalam reliabilitas dengan kategori cukup.

Kata kunci: Analisis Butir Soal, Tingkat Kesulitan, Daya Beda, Efektivitas Pengecoh.


Full Text: PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


ISSN. 2459-962X

Prosiding Sendika

Publisher: Department of Mathematics Education Universitas Muhammadiyah Purworejo


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.