CONFIRMATORY FACTOR ANALYSIS PADA PERILAKU PEDULI LINGKUNGAN HIDUP DI KABUPATEN PURWOREJO TAHUN 2017

Desilia Wimbi Susanti

Abstract


Kehidupan manusia dan lingkungan tidak dapat dipisahkan. Ketergantungan antar manusia dan lingkungan dalam proses pembangunan telah menempatkan manusia sebagai subjek utama yang memanfaatan sumber daya alam. Seringkali proses pembangunan dan gaya hidup manusia kurang memperhatikan aspek keberlangsungan lingkungan hidup. Pada dasarnya, setiap orang dihadapkan pada pilihan untuk berperilaku yang berpihak pada lingkungan ataupun merusak lingkungan. Meskipun demikian, permasalahan lingkungan terus terjadi sebagai akibat dari aktivitas manusia, salah satunya di Kabupaten Purworejo. Selama beberapa tahun terakhir, terjadi perstiwa seperti banjir dan tanah longsor sebagai salah satu akibat dari rusaknya lingkungan hidup dan permasalahan sampah yang perlu terus dicari solusinya. Penting untuk mengetahui sejauh mana perilaku peduli lingkungan hidup masyarakat Purworejo yang meliputi perilaku di lingkup terkecil yaitu rumah tangga dalam mengelola air, mengelola energi, penggunaan transportasi, pengelolaan sampah dan kepedulian terhadap lingkungan agar dapat diambil langkah-langkah strategis untuk mengatasi permasalahan lingkungan. Data Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) 2017 menunjukkan 87,39 persen rumah tangga tidak pernah membiarkan air mengalir tanpa digunakan, sekitar 74,54 persen rumah tangga tidak pernah membiarkan alat elektronik menyala tanpa digunakan dan 37,58 persen rumah tangga yang selalu mengikuti kerja bakti di lingkungn tempat tinggal. Namun demikian, tercatat 28,77 persen rumah tangga sering membakar sampah, hanya 14,39 persen rumah tangga yang selalu membawa tas belanja sendiri ketika berbelanja dan kurang dari 6 persen rumah tangga yang selalu lebih mengutamakan menggunakan kendaraan umum untuk bepergian. Sementara itu, melalui Confirmatory Factor Analysis (CFA) ditunjukkan bahwa indikator-indikator pembentuk dimensi perilaku peduli lingkungan hidup berkorelasi positif dan secara statistik signifikan dalam mengukur perilaku peduli lingkungan hidup.

Keywords: Perilaku Peduli Lingkungan Hidup, Lingkungan Hidup, Confirmatory Factor Analysis, CFA.


Full Text: PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


ISSN. 2459-962X

Prosiding Sendika

Publisher: Department of Mathematics Education Universitas Muhammadiyah Purworejo


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.