PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PBL UNTUK MENINGKATKAN LITERASI DAN NUMERASI PESERTA DIDIK

Selly Lovilla Santi, Alfonsa Grecencia Dingu, Felisita Marcell liana Atmojo, Haniek Sri Pratini

Abstract


Penerapan matematika dalam kehidupan sehari - hari menjadi sarana untuk mengkaji sesuatu yang logis dan sistematis. Tujuan pembelajaran matematika yaitu pemecahan masalah matematis, penalaran matematis, dan representasi matematis dapat dikemas dalam literasi dan numerasi matematis. Literasi dan numerasi matematis  menjadi jembatan bagi peserta didik untuk memecahkan masalah matematika yang kontekstual. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan literasi dan numerasi matematis peserta didik melalui penerapan model pembelajaran PBL. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian tindakan kelas (PTK) dengan adaptasi model Kemmis dan Mc Taggart. Subjek dari penelitian ini adalah peserta didik kelas 7C SMP Budi Utama yang berjumlah 30 peserta didik. Instrumen pengumpulan data yang digunakan meliputi lembar observasi, catatan lapangan, lembar angket tingkat pemahaman dan post test. Hasil penelitian ini menunjukan terjadinya peningkatan kemampuan literasi dan numerasi peserta didik yang mana pada tahap pra-siklus diperoleh rata-rata kelas sebesar 67,1 dengan persentase ketuntasan 57,66% kemudian di tahap siklus 1 meningkat drastis dengan rata-rata kelas menjadi 85, 57 dengan persentase ketuntasan sebesar 76,66%. Pada siklus 2 rata-rata kelas stagnan di 85,57, tetapi persentase ketuntasan meningkat menjadi 80%.  Dengan hal ini peneliti menyimpulkan bahwa  pembelajaran dengan menggunakan model PBL dapat membantu siswa dalam meningkatkan kemampuan literasi dan numerasi.



Full Text: PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


ISSN. 2459-962X

Prosiding Sendika

Publisher: Department of Mathematics Education Universitas Muhammadiyah Purworejo


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.