Penerapan Worksheet Berbasis Scaffolding untuk Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Peserta Didik Kelas X Semester Genap SMA N 1 Weru Tahun Pelajaran 2022/2023

Insan Agung Nugroho, Bonifasius Subandriyo

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah peserta didik pada materi statistika kelas X dengan menggunakan worksheet berbasis scaffolding. Berdasarkan hasil observasi peserta didik memiliki kemampuan pemecahan masalah yang rendah. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dibagi menjadi dua siklus dan diawali dengan pra-siklus. Setiap siklus memiliki tahap perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, evaluasi, dan refleksi. Teknik pengumpulan data melalui observasi dan tes. Bentuk tes yang digunakan adalah uraian. Subjek penelitian adalah 33 peserta didik kelas X.6 SMA N 1 Weru Sukoharjo pada semester genap Tahun Pelajaran 2022/2023. Kriteria keberhasilan dalam penelitian Tindakan ini yaitu 1) rata-rata nilai kemampuan pemecahan masalah matematika peserta didik 72; 2) Sebanyak 75% peserta didik mendapatkan nilai kemampuan pemecahan masalah matematika 72. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa pada siklus 1 dengan rata-rata 67,24 dan ketuntasan kelas 57,50% masih di bawah dari indikator keberhasilan yang ditentukan. Sementara pada siklus 2 rata-rata meningkat menjadi 73,58 dan ketuntasan kelas 76,78% sudah memenuhi indikator keberhasilan yang diharapkan dalam penelitian ini.

Full Text: PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


ISSN. 2459-962X

Prosiding Sendika

Publisher: Department of Mathematics Education Universitas Muhammadiyah Purworejo


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.