PENGARUH PEMBELAJARAN DARING TERHADAP MOTIVASI BELAJAR MAHASISWA PENDIDIKAN MATEMATIKA UNIVERSITAS SANATA DHARMA

Gabriela Kurnia Dewayani, Clara Ajeng Sulistianingsih

Abstract


Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh pembelajaran daring terhadap motivasi belajar mahasiswa Pendidikan Matematika Universitas Sanata Dharma. Pada penelitian ini variabel bebas adalah proses pembelajaran daring, sedangkan untuk variabel terikatnya adalah motivasi belajar mahasiswa. Metode yang digunakan yaitu penelitian kuantitatif dengan melihat korelasi antara dua variabel tersebut. Pengumpulan data dilakukan dengan cara membagikan kuesioner dan wawancara. Teknik analisis data yang digunakan yaitu dengan uji normalitas dan uji korelasi dengan menggunakan program R. Dengan taraf signifikansi 0,05 diperoleh bahwa data yang didapat berdistribusi normal. Serta dari uji korelasi diperoleh nilai r hitung > r tabel(0,05;32) di mana 0,747 > 0,349, sehingga dapat disimpulkan terdapat korelasi atau pengaruh antara motivasi belajar mahasiswa sebelum daring dengan saat luring. Kemudian dari perhitungan skala likert diperoleh motivasi belajar mahasiswa saat luring sebanyak 98,33% sedangkan motivasi belajar mahasiswa saat daring sebesar 96,86%. Motivasi belajar mahasiswa masih dalam kategori sangat baik untuk pembelajaran yang dilakukan secara daring dan luring namun mengalami penurunan pada saat pembelajaran daring.


Full Text: PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


ISSN. 2459-962X

Prosiding Sendika

Publisher: Department of Mathematics Education Universitas Muhammadiyah Purworejo


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.