IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN MATEMATIKA BERBASIS MULTIKULTURAL DI SMA KATHOLIK FRATERAN SURABAYA

Maria Anjelina Agho, Monica Aellycia Pramitha Aldika, Theresia Maria Paschalia, Eko Budi Santoso

Abstract


Indonesia merupakan negara kesatuan yang memiliki beragam suku, agama, dan budaya. Dalam pembelajaran berbasis multikultural, keberagaman ini dapat mendukung pembelajaran matematika tidak hanya untuk mempelajari materi matematika tetapi juga guna menumbuhkan kesadaran akan keberagaman dan toleransi dalam diri peserta didik. Salah satu tujuan pembelajaran berbasis multikultural adalah tumbuhnya kesadaran bahwa pengetahuan bertumbuh dan berkembang dalam sebuah budaya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi pembelajaran matematika berbasis multikultural di SMA Katolik Frateran Surabaya. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Data dikumpulkan melalui wawancara. Data tersebut akan dianalisis sesuai dengan lima dimensi pembelajaran multikultural, yaitu integrasi konten, konstruksi pengetahuan, reduksi prasangka, pedagogi kesetaraan, dan pemberdayaan kultur sekolah. Meskipun belum secara sadar melakukan implementasi pembelajaran matematika berbasis multikultural, penelitian ini menemukan bahwa SMA Katolik Frateran Surabaya telah memasukkan unsur-unsur budaya dalam pembelajaran matematika. Setiap siswa mendapatkan kesempatan yang sama dalam pembelajaran, tanpa memandang latar belakang budaya, agama, dan suku.


Full Text: PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


ISSN. 2459-962X

Prosiding Sendika

Publisher: Department of Mathematics Education Universitas Muhammadiyah Purworejo


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.