PENINGKATAN INTERAKSI BELAJAR MATEMATIKA MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN THINK TALK WRITE SISWA SMP

Hestin Lianawati, Sumargiyani Sumargiyani, Frida Maharani

Abstract


Penelitian tindakan kelas (PTK) ini bertujuan mengetahui peningkatan interaksi belajar matematika dengan menggunakan model pembelajaran Think Talk Write kelas VIII A SMP Negeri 11 Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang terdiri dari dua siklus dengan dua kali pertemuan pada setiap siklus. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VIII A dengan jumlah 30 siswa. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan wawancara dan observasi. Instrumen pengumpulan data menggunakan lembar observasi dan pedoman wawancara. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan model pembelajaran kooperatif tipe Think Talk Write (TTW) dapat meningkatkan interaksi belajar siswa kelas VIII A semester genap SMP Negeri 11 Yogyakarta. Berdasarkan data hasil observasi terdapat peningkatan rata-rata persentase interaksi belajar siswa. Pada siklus I persentase interaksi belajar siswa sebesar 51,01% (Cukup). Pada siklus  II meningkat menjadi 60,06% (Baik). Hasil wawancara dari siswa juga menunjukkan adanya respon positif tentang pembelajaran kooperatif tipe TTW.

Kata Kunci: Penelitian Tindakan Kelas, Interaksi Belajar, Think Talk Write.



Full Text: PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


ISSN. 2459-962X

Prosiding Sendika

Publisher: Department of Mathematics Education Universitas Muhammadiyah Purworejo


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.