PENERAPAN PENDEKATAN PMR UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PENYELESAIAN MASALAH DALAM MENYELESAIKAN PLSV

Yafet Kala Pandu

Abstract


Tujuan dari penelitian ini adalah (1)  mengetahui kemampuan pemecahan masalah siswa SMP Bopkri I (2) mengetahui proses pembelajaran menggunakan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik ( PMR ) pada materi PSLV. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian desain. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIIIA SMP Bopkri .Instrumen penelitian yang digunakan adalah catatan lapangan dan lembar tes hasil belajar. Metode pengumpulan data diperoleh melalui rekaman dokumentasi dan pelaksanaan tes hasil belajar. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Penelitian ini dilakukan pada bulan Oktober 2019. Hasil dari penelitian ini adalah (1) Desain pembelajaran melalui pendekatan pendidikan matematika realistik yang dirancang baik dan dapat membantu peserta didik dalam menyelesaikan permasalahan dengan materi persamaan linear satu variabel pada siswa kelas VIIIA SMP BOPKRI 1. (2) Kemampuan pemecahan masalah siswa kelas VIIIA SMP BOPKRI 1 berdasarkan indikator kemampuan pemecahan masalah menurut NCTM dalam menentukan persamaan linear satu variabel sudah bagus namun belum maksimal. Dalam hal ini siswa belum mampu menjelaskan hasil sesuai permasalahan asal. Subjek pertama secara sudah memenuhi semua indikator pemecahan masalah menurut NCTM, sedangkan untuk subjek kedua indikator pemecahan masalah yang tidak terpenuhi adalah indikator keempat yakni Siswa tidak dapat menjelaskan hasil sesuai permasalahan asal.

Keywords: Pendidikan Matematika  Realistik; Pemecahan Masalah;Persamaan Linear Satu Variabel.


Full Text: PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


ISSN. 2459-962X

Prosiding Sendika

Publisher: Department of Mathematics Education Universitas Muhammadiyah Purworejo


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.