ANALISIS MODEL PROBLEM BASED LEARNING TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA KELAS IV SD NEGERI CANDINGASINAN

Dheliana Suwardi

Abstract


Penelitian ini merupakan studi literatur yang bertujuan untuk mengkaji kaitan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dengan kemampuan berpikir kritis siswa pada mata pelajaran IPAS (Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial) kelas IV SD Negeri Candingasinan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan kajian pustaka. Problematika yang dihadapi pada saat pembelajaran IPA yaitu siswa masih kurang dalam kemampuan berpikir kritis dalam penggunaan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL). Penerapan model pembelajaran Problem Based Learning akan efektif jika pengajar dan pembelajar mampu bekerja sama dengan baik untuk menganalisis, memecahkan suatu permasalahan yang dihadapi, sehingga mampu merangsang kemampuan siswa yaitu kemampuan berpikir kritis.

Full Text: PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.