PENGGUNAAN MEDIA LINGKUNGAN SEKITAR UNTUK PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI PADA MATERI BAGIAN TUBUH TUMBUHAN KELAS IV

Zahdinny Mucharina Fadhillah, Nur Ngazizah

Abstract


Pembelajaran yang memanfaatkan lingkungan lebih memfokuskan peserta didik dalam memahami materi, karena pembelajaran sekarang ini sesuai dengan kebutuhan peserta didik. hal ini membuat peserta didik dapat mengeksplor secara lebih leluasa tidak ada tekanan namun tetap dalam batas dan pengawasan guru kelas. Oleh sebab itu perlu adanya pemanfaatan lebih lanjut terkait media lingkungan ini karena dapat membantu pemahaman peserta didik. penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan media lingkungan sekitar untuk pembelajaran berdiferensiasi pada materi bagian tubuh tumbuhan kelas IV. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini Jenis Penelitian yang digunakan dalam penelitian deskriptif. Metode yang digunakan dalam penelitian ini literatur review, observasi, dan wawancara. Berdasarkan hasil observasi dan wawancara dengan guru kelas IV SDN 1 Maron menyatakan bahwa dalam proses pembelajaran dengan media lingkungan sekitar pada mata pelajaran IPA materi Bagian Tubuh Tumbuhan sudah dilaksanakan dengan baik, peserta didik senang dengan pembelajaran yang dilaksanakan di luar kelas. Peserta didik juga lebih memahami materi yang dimaksud dengan melakukan pengamatan secara langsung. Dengan adanya kegiatan pembelajaran di luar kelas dengan memanfaatkan lingkungan peserta didik dapat merasakan secara langsung kejadian yang terjadi, terutama pada materi Bagian Tubuh Tumbuhan peserta didik mengamati tumbuhan yang ada baik dari batang, akar, daun, buah, bunga dengan seksama.

Full Text: PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.