PEMBELAJARAN BERBASIS OUTBOND UNTUKMENGEMBANGKAN LIFE SKILL SISWA

Swesti Melani, Nur Ngazizah

Abstract


Kecakapan hidup atau life skill adalah keterampilan siswa untuk memahami dirinya dan potensinya dalam kehidupan, antara lain mencakup penentuan tujuan, memecahkan masalah dan hidup bersama orang lain. Life skill terdiri dari kecakapan personal, kecakapan sosial, kecakapan akademis dan kecakapan vokasional. Life skill semata-mata bukan hanya tentang membaca, menulis, menghitung, merumuskan, tetapi juga harus mampu memecahkan masalah. Life skill dapat diselenggarakan diluar sekolah dengan melakukan outbond, atau mengikuti suatu keterampilan. Outbond yaitu suatu kegiatan yang dilaksanakan di alam bebas. Kegiatan outbond dapat dilaksanakan dengan kreatif dan edukatif sehingga siswa mampu mengembangkan life skill. Kegiatan outbond dapat diisi dengan permainan, memecahkan masalah secara berkelompok. Tujuan penulisan ini adalah untuk mengetahui ketrampilan siswa serta melatih kemandirian siswa, keterbukaan, memupuk rasa tanggung jawab siswa, melatih kerja sama antara siswa atau dengan yang lainnya. Metode yang digunakan dalam penulisan ini yaitu studi literatur dengan menggunakan jurnal baik nasional maupun internasional. Hasil dari penulisan ini adalah siswa mampu memiliki sikap dan perbuatan yang baik, kreatif, berwawasan luas, mampu mengatasi masalah, kemandirian dan terbuka.

Full Text: PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.