ALAT PERAGA BERBASIS KEARIFAN LOKAL MELALUI SERIAL KARTUN KARAKTER
Abstract
Tujuan kajian ini adalah mengkaji efektifitas alat peraga berbasis kearifan lokal melalui serial kartun karakter untuk membentuk karakter siswa dalam pelaksanaan pendidikan karakter di sekolah dasar. Penggunaan alat peraga dalam konsep pembelajaran di sekolah dasar sangat membantu meningkatkan pemahaman konsep dan keterampilan terhadap pembelajaran yang diajarkan. Pendidikan karakter melalui alat peraga berbasis kearifan lokal dapat digunakan sebagai sarana pelestarian kearifan lokal. Metode yang digunakan dalam kajian ini adalah studi literatur dari berbagai jurnal nasional maupun internasional yang terkait dengan alat peraga berbasis kearifan lokal. Hasil kajian ini membuktikan bahwa alat peraga berbasis kearifan lokal melalui serial kartun karakter efektif dalam pelaksanakan pendidikan karakter di sekolah dasar serta dapat mengoptimalkan peserta didik guna membangun karakter pribadinya sehingga dapat menjadi individu yang bermanfaat bagi diri sendiri dan lingkunganya.
Refbacks
- There are currently no refbacks.